Halaman Depan / Pertanian / Begini Cara Membuat Kolang Kaling Hasil Buahnya Segar

Begini Cara Membuat Kolang Kaling Hasil Buahnya Segar

Cara membuat kolang kaling – Buah kolang kaling sering dijadikan campuran untuk membuat es campur, ronde dan sebagainya. Kolang kaling memiliki bentuk lonjong, putih bening, lunak, teksturnya padat namun kenyal. Kolang kaling ternyata memiliki manfaat sangat besar bagi kesehatan tubuh.

Pada bulan Ramadhan, permintaan buah kolang kaling melonjak tajam sebab biasanya digunakan sebagai bahan baku makanan takjil. Tingginya permintaan pasar membuat banyak pedagang sampai menambah stok kolang kaling. Selain rasanya yang enak, kolang kaling juga banyak kandungan gizinya yang dapat memulihkan kebugaran dan stamina serta menyehatkan bagi tubuh.

cara membuat kolang kaling
Buah aren

Kandungan gizi yang dimiliki kolang kaling berupa mineral adalah protasium dan kalsium yang mampu melancarkan metabolisme dalam tubuh serta mampu menyegarkan badan. Tidak hanya itu saja, kolang kaling diperkaya dengan vitamin A, B dan C. Gelatin pada kolang kaling yang cukup tinggi. Manfaat kolang kaling pada tubuh adalah untuk mempercepat rasa kenyang sehingga dapat menghentikan nafsu makan yang berlebih.

artikel terkait kolang kaling: Manfaat Buah Kolang Kaling Bagi Kesehatan

Kolang-koling sangat baik untuk Anda yang sedang diet, serat pada kolang kaling juga sangat membantu melancarkan buang air besar supaya teratur. Kolang kaling kaya mineral dan serat, setiap 100 g kolang kaling memiliki kandungan sebagai berikut:

  • Protein = 0,4 g
  • Energi = 27 kkal
  • Lemak = 0,2 g
  • Serat = 1,6 g
  • Karbohidrat = 6 g
  • Kalsium = 91 mg
  • Zat besi = 0,5 mg
  • Fosfor = 243 mg
  • Kadar air = 94 %

Tingginya kadar mineral (besi, fosfor, dan kalsium) seperti tersebut diatas maka manfaat kolang kaling sangat baik untuk menjaga kebugaran tubuh dan menjaga kesehatan.

Namun tahukah Anda, Bagaimana cara membuat kolang kaling?. Kebanyakan orang hanya mengetahui kolang kaling setelah berbentuk bulat pipih (lonjong) berwarna putih bening. Sementara proses cara membuat kolang kaling dari biji pohon aren atau Arenga pinnata hingga menjadi kolang kaling yang bening tidak banyak yang mengetahuinya.

Pohon aren atau akrab disebut dengan enau merupakan salah satu jenis pohon penghasil bahan-bahan industri. Hampir setiap bagian tanaman ini memiliki nilai ekonomis. Pohon aren hampir terdapat di seluruh pulau di Indonesia. Pohon ini merupakan tanaman yang dapat berbuah, buahnya berbentuk lonjong atau bulat dengan ujung buah masuk ke dalam dan bergelantung di pohon. Apabila buah aren yang masih belum terlalu matang Anda buka maka akan tampak biji yang masih kenyal dan bening.

Ketika buah masih berusia muda maka kulit luar akan berwarna hijau, bijinya bertekstur lembek dan bening, dengan kulit dalam berwarna kuning dan tipis. Biji aren muda yang lonjong inilah yang disebut dengan kolang kaling.

Cara membuat kolang kaling yang sering kali dipakai biasanya adalah melalui cara membakar buah aren hingga hangus. Kemudian bijinya diambil dan direbus selama beberapa jam. Selanjutnya biji tersebut direndam pada larutan air kapur selama beberapa hari supaya terfermentasikan. Cara membuat kolang kaling yang panjang serta melelahkan inilah yang mewarnai proses pembuatan buah ini.

Proses produksi cara membuat kolang kaling ini diawali dengan memanjat pohon aren yang berbuah rumpun kolang kaling, sekaligus menyadap airnya untuk di proses menjadi gula aren (gula merah). Pada umumnya pencari rumpun kolang kaling dan penyadap air aren dibekali dengan ramuan untuk menetralisir rasa gatal atau penawar gatal.

Cara membuat kolang kaling selanjutnya setelah rumpun kolang kaling di bawa turun adalah:

  • Rebus rumpun kolang kaling dengan air mendidih hingga ketebalan kulit luar menjadi lembek.
  • Dinginkan beberapa saat, selanjutnya di kupas untuk mendapat biji kolang kaling berwarna putih.
  • Setelah di kupas cara membuat kolang kaling selanjutnya cuci biji sampai bersih.
  • Kolang kaling siap dipasarkan ke pasar untuk di jadikan es campur ataupun manisan.

Peluang usaha ini cukup cerah, bahkan saat ini Indonesia mampu mengekspor kolang kaling ke beberapa negara-negara lain. Pada bulan Ramadhan harga kolang kaling akan lebih mahal dibandingkan bulan- baulan lain. Hal ini seiring tingginya permintaan kolang kaling pada bulan puasa.

cara membuat kolang kaling
Buah kolang kaling

Catatan Tambahan Cara Membuat Kolang Kaling:

Alat Pengolahan

Cara membuat kolang kaling membutuhkan peralatan – peralatan. Peralatan yang dibutuhkan diantaranya sebagai berikut:

  • Karung dari goni atau bakul sebagai tempat buah aren.
  • Sabit atau pisau sebagai alat pengupas buah aren.
  • Belanga atau panci sebagai alat untuk merebus buah aren dan untuk merendam buah tersebut.
  • Tungku atau kompor.
  • Telenan kayu.
  • Sendok besar, serok dan ciduk.
  • Baskom plastik.

Produk Olahan Kolang Kaling

Kolang kaling segar dapat disimpan dalam waktu yang cukup lama, namun kolang kaling akan cepat berlendir. Untuk mengantisipasinya, Anda cukup mencucinya dan mengganti air rendamannya. Anda dapat merendamnya dengan menggunakan air gula untuk memperpanjang masa simpannya.

Produk olahan kolang kaling yang disimpan dalam air gula biasanya disebut manisan kolang kaling. Berikut bahan yang dibutuhkan untuk membuat manisan kolang kaling:

  • Kolang kaling
  • Air
  • Gula pasir
  • Pewarna makanan
  • Pewangi

Peralatan yang diperlukan:

  • Baskom
  • Kompor
  • Panci

Cara Membuat Kolang Kaling Manisan

  • Rendam kolang kaling menggunakan air bersih selama satu malam lalu di cuci.
  • Jika Anda ingin memberikan pewarna pada manisan kolang kaling, maka cara membuat kolang kaling warna sebaiknya menggunakan pewarna makanan yang tidak berbahaya bagi kesehatan. Campurkan pewarna pada rendaman kolang kaling dan diaduk hingga merata, diamkan beberapa saat hingga pewarna meresap secara merata pada kolang kaling.
  • Kolang kaling yang telah diwarnai sebaiknya dicuci hingga berkali-kali dengan air bersih.
  • Larutkan gula pasir sebanyak 60% yaitu 600 gram gula pasir yang dilarutkan kedalam 1 liter air. Air gula di rebus hingga mendidih kemudian didinginkan.
  • Rendamlah kolang kaling pada air gula yang sudah dingin selama beberapa hari.
cara membuat kolang kaling
Manisan kolang kaling-cara membuat kolang kaling
  • Setiap hari lakukan perebusan air gula yang di gunakan untuk merendam kolang kaling, namun kolang kaling tersebut tidak ikut di rebus. Dinginkan kembali air gula setelah direbus supaya air gula mengental.

artikel peluang usaha: Peluang Usaha Kerupuk Teripang

sumber gambar: cuex, guideponona

Tentang Admin Web Info Agribisnis

Cek Artikel Ini Juga :

tanaman kacang merah

Perhatikan Hal Ini Sebelum Menanam Tanaman Kacang Merah

Tanaman kacang merah adalah salah satu tanaman yang sangat terkenal di Indonesia. Kacang merah termasuk …

Begini Cara Membuat Kolang Kaling Hasil Buahnya Segar


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Begini Cara Membuat Kolang Kaling Hasil Buahnya Segar